Seringkali kostumer kami bertanya tentang produk yang paling tepat untuk mempromosikan bidang usaha mereka melalui SMS Blast, baik digunakan untuk kostumer lama ataupun mencari kostumer baru yang tepat dan sesuai dengan target pasar mereka, berikut kami jelaskan perbedaan mendasar antar kedua produk tersebut dan mana yang tepat bagi bisnis dan usaha anda.
SMS Masking merupakan SMS Blast yang pengirimannya menggunakan aplikasi yang kami sediakan untuk bisa diblast secara manual oleh pihak pembeli, SMS Masking menggunakan identitas instansi atau bidang usaha kostumer sebagai Sender ID atau nama pengirim, SMS Masking biasa digunakan untuk memelihara keberlangsungan kostumer lama, tapi tidak menutup kemungkinan digunakan sebagai media lain, sebagai contoh adalah metode virtual account, untuk sms penagihan, sms promosi maupun notifikasi, untuk bisa menggunakan SMS Masking kostumer diwajibkan mempunyai database mereka sendiri, dengan harga yang lebih murah SMS Masking bisa terjangkau untuk pemilik usaha menengah.
SMS LBA merujuk kepada lokasi yang tepat untuk promosi, melalui SMS LBA kostumer bisa menentukan target pasar mereka dengan lebih baik, SMS LBA juga menggunakan identitas instansi atau bidang usaha sebagai identitas pengirim, melaluiĀ SMS LBA ini kostumer dapat memilih lokasi keramaian yang sesuai dengan target mereka, SMS LBA juga bisa digunakan untuk promosi di suatu wilayah tertentu dan berlaku di seluruh Indonesia. SMS LBA sendiri umumnya digunakan sebagai media promosi, SMS LBA tidak memerlukan database karena promosi akan dikirimkan berdasarkan intensitas orang yang lalu lalang disekitar titik lokasi yang sudah ditentukan, pengiriman SMS LBA dilakukan oleh pihak operator, dan akan diberikan report beberapa hari setelahnya.
Dengan begitu bisa disimpulkan bahwa SMS LBA lebih terfokus kepada mencari kostumer baru, sedangkan SMS Masking bersifat lebih fleksibel dan bisa digunakan untuk berbagai keperluan untuk mempermudah pengorganisasian kostumer atau suatu kelompok komunitas.